Resep Membuat BANANA STRAWBERRY ICE CREAM CAKE

Weekend terakhir sebelum masuk sekolah pengen kasih cemilan sehat buat para jagoan, selesai dibuat dan disajikan pas pulang sholat jumat.. hmm yummy.

Bahan untuk membuat BANANA STRAWBERRY ICE CREAM CAKE

  • 1 Kotak Es Krim Coklat
  • 1 Kotak Es Krim Vanilla Chocochips
  • 2 Kotak Strawberry Segar
  • 200 Gram Biskuit yang dihaluskan (Saya pakai biskuit kruster lemon cream Nissin, pakai oreo vanilla juga oke.. ^^)
  • 3 Buah Pisang Sunpride
  • 3 Bungkus Biskuit Coklat Cream Vanilla (Saya pakai merk “SELAMAT”

Cara Membuat BANANA STRAWBERRY ICE CREAM CAKE

  1. Siapkan loyang bongkar pasang, kebetulan dirumah saya pakai yang ukuran dia. 22, lapisi dengan kertas bakar/roti, sisihkan.
  2. Susun biskuit coklatnya mengelilingi loyang, rapatkan… ^^
  3. Untuk Bottom/bagian bawah, Haluskan Biskuitnya (stok cuma ada Kruster lemmon cream).
  4. Setelah biskuit dihaluskan tata pada dasar loyang kemudian padatkan yaaa… ^^
  5. Tuang es krim rasa coklatnya kedasar loyang lalu padatkan, setelah padat beri topping potongan pisang, susun sampai penuh… ^^
  6. Kemudian tambahkan kembali es krim vanilla choconya, padatkan kembali, tekan tekan hingga menutupi pisang dan beri topping potongan strawberry segarnya, susun penuh juga ya ^^…
  7. By the way untuk topping bisa sesuka hati juga, bisa tambahkan kembali potongan pisang, kacang kacangan, choco chips, whipcream atau seleranya…^^
  8. Simpan dalam Frezzer hingga setengah beku saja jangan sampai beku nanti susah dipotong, saat disajikan bongkar loyangnya, lepaskan kertas roti/bakarnya dan lumuri dengan selai strawberrry homemade atau susu coklat (sesuka hati saja)
  9. Untuk Es krimnya disesuaikan dengan selera saja ya, karena dirumah stoknya hanya coklat dan vanilla chocochip jadi pakai itu deh… ^^
  10. Selai strawberry homemade : Didihkan air secukupnya untuk merebus strawberry dan gula, masak hingga kental, angkat dan dinginkan… siap disajikan sebagai topping saat es krim akan disantap… (untuk ukuran saya tidak pakai takaran hehehe, oh ya strawberrynya bisa bentuk yang masih kasar atau diblender halus saat disajikan okayy …)

Menu atau resep BANANA STRAWBERRY ICE CREAM CAKE ini dapat di hidangkan dalam 30 menit untuk 10 porsi

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.