5 Tempat Wisata Menarik di Baturaden yang Wajib Dikunjungi

5 Tempat Wisata Menarik di Baturaden yang Wajib Dikunjungi – Karena terletak di sekitar kawasan lereng Gunung Slamet, Baturaden memiliki udara yang begitu sejuk sehingga sangat cocok untuk destinasi libur weekend.

Setiap harinya Baturaden tidak pernah sepi dengan pengunjung, terutama ketika libur tiba. Nah bagi Anda yang ingin berlibur kesana, berikut kami rekomendasikan 5 tempat wisata menarik di Baturaden yang wajib untuk dikunjungi.

Read More

Objek Wisata Favorit dan Menarik di Baturaden

Pancuran Pitu dan Pancuran Telu Baturaden

Pancuran Pitu dan Pancuran Telur merupakan destinasi pamandian air panas yang terletak di kawasan Baturaden. Dengan kandungan belerannya yang cukup tinggi, berbagai macam penyakit pun bisa disembuhkan setelah Anda mandi disini. Berbeda dengan pemandian air panas lainnya, di Pancuran Pitu ataupun Telu Anda akan mendapatkan suhu lebih dari 70 derajat celcius.

Telaga Sunyi

Berbeda dengan Pancuran Pitu ataupun Telu diatas, di Telaga Sunyi Baturaden Anda akan mendapatkan air yang lebih dingin. Namun karena faktor keselamatan, Anda dilarang mandi di kawasan Telaga Sunyi tersebut. Sebagai gantinya, Anda dapat menikmati udara sejuk disekitar kawasan Telaga tersebut.

Bumi Perkemahan

Bagi Anda yang berjiwa Pramuka, silahkan datang ke Baturaden. Sebab disana terdapat sebuah Bumi Perkemahan yang cukup luas dan lokasinya sangat nyaman. Bahkan pada tahun 2001 yang lalu, Bumi Perkemahan di Baturaden dijadikan sebagai lokasi Jambore Gerakan Pramuka Nasional.

Kaloka Widya Mandala

Kaloka Widya Mandala merupakan sebuah kebun binatang favorit di Baturaden. Koleksi dari kebun binatang satu ini cukup lengkap sekali, mulai dari urang utan, spesies ayam, dan masih banyak lagi. Beberapa koleksi unik seperti sapi kaki lima dan kambing kaki tiga banyak menyita perhatian para pengunjung yang hadir.

Teater Alam Baturaden

Ingin menikmati bioskop yang berbeda dari biasanya? Datang saja ke Teater Alam Baturaden. Dikatakan beda, karena disini Anda akan menikmati film atau pertunjukan diatas sebuah pesawat jenis Foxer 28 milik Garuda Indonesia yang berada diatas tanah seluas 600 meter.

Itulah beberapa tempat wisata menarik di Baturaden yang dapat kami rekomendasikan. Selamat berlibur dan semoga harimu menyenangkan, salam.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published.